| |

PERMAINAN SIRKUIT “COLLECTING FLAGS” UNTUK ANAK KELOMPOK A

Tujuan Permainan

  • Menstimulasi ketepatan, kekuatan, keseimbangan pada anak.
  • Menciptakan alat permainan yang menarik untuk anak.
  • Menstimulasi fisik motorik kasar anak.
  • Menciptakan permainan anak yang dapat melibatkan anak secara aktif untuk beraktivitas baik individu ataupun secara berkelompok.

Spesifikasi Produk

  • Permainan sirkuit “Collecting Flags” terdiri dari 3 aktivitas motorik kasar seperti melempar bola menyusur, meloncat dan melompat, berjalan pada garis lurus.
  • Permainan sirkuit “Collecting Flags” menggunakan media yang aman dan menarik untuk anak berupa bola dan pin bowling untuk bermain bowling anak-anak, karpet engklek (karpet evamat) untuk aktivitas melompat dan meloncat anak, banner sebagai alas untuk anak berjalan.
  • Permainan sirkuit “Collecting Flags” menggunakan indikator sebagai berikut: (a) Melempar bola menyusur tanah untuk mengembangkan unsur kebugaran jasmani ketepatan, (b) Melompat dan meloncat untuk mengembangkan unsur kebugaran jasmani kekuatan, (c) Berjalan lurus untuk mengembangkan unsur kebugaran jasmani keseimbangan.

Tata Cara Permainan Sirkuit Collecting Flags

  • Pos 1

Dalam pos 1 terdapat alat permainan yang berupa bola dan pin bowling. Bola dan pin bowling terbuat dari plastik dengan diameter bola 8 cm dan tinggi pin bowling 15 cm, bola berjumlah 5 buah dengan variasi warna antara lain: merah, orange, hijau, kuning dan biru, bola berwarna hijau. Cara memainkannya adalah dengan melempar bola menyusur tanah dengan jarak 1,5 meter. Setelah anak selesai melempar bola tepat pada sasaran, anak mengambil 1 buah bendera.

  • Pos 2

Dalam pos 2 terdapat alat permainan yaitu karpet busa evamat dengan ukuran 30×30 cm sebanyak 8 buah potongan karpet yang akan dirangkai sesuai dengan bentuk yang akan digunakan untuk bermain engklek. Cara memainkannya adalah dengan melompat dan meloncat pada karpet engklek yang sudah dirangkai tersebut. Setelah anak selesai bermain engklek anak mengambil 1 buah bendera.

  • Pos 3

Dalam pos 2 terdapat alat permainan yaitu banner Banner berukuran 50×300 cm, dengan garis berwarna warni ukuran 10×300 cm yang digunakan untuk berjalan lurus pada anak. Cara memainkannya adalah anak berjalan di atas garis lurus yang berupa gambar dalam banner. Setelah anak selesai berjalan pada garis lurus anak mengambil 1 buah bendera.

Identitas Pengembang

  • Nama : Endang Dwi Lestari
  • Angkatan : 2019
  • Prodi : PG PAUD FIP UM

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *