| | | |

APLIKASI DOMI KIDS DOA HARIAN DAN MINI GAME UNTUK ANAK USIA 5-6 TAHUN

Tujuan Media

Media yang memuat doa harian, surat pendek, dan mini game untuk anak usia 5-6 tahun yang dimaksudkan untuk menanamkan nilai agama dan moral anak serta membantu anak dalam menghafalkan doa harian dan surat pendek.

Spesifikasi Produk

  1. Bentuk produk
    a. Aplikasi ini dirancang untuk ponsel yang menjalankan sistem operasi Android (OS).
    b. Aplikasi dapat di install dan dimanfaatkan baik secara online maupun offline oleh pengguna
    c. Produk berupa aplikasi mobile berformat .apk
  2. Software yang digunakan
    a. Visual Code untuk pembuatan program aplikasi
    b. Unity untuk menciptakan sebuah game
    c. Corel Draw untuk membuat karakter dan menyunting gambar
  3. Materi pembelajaran
    a. Tersedia tiga puluh doa harian beserta artinya dan juga audio bagaimana cara membacanya
    b. Tersedia dua puluh surat pendek yang dilengkapi audio bagaimana cara membacanya
    c. Tersedia mini game berupa permainan yang serupa dengan super mario yang telah dimodifikasi, dengan menambahkan pertanyaan yang disertai audio disetiap kotak pertanyaan yang ada di dalam permainan yang mana jika anak mampu menjawab pertanyaan, permainan akan berlanjut namun jika anak kurang tepat dalam memilih jawaban anak harus memilih diantara mengulang dari awal permainan atau kembali ke menu utama.

Media Domi Kids

Identitas Pengembang

  • Nama : Karima Yustyalatifa
  • Angkatan : 2016
  • Prodi : PG PAUD UM

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *