PERMAINAN NINJA WARRIOR KIDS UNTUK MENSTIMULASI GERAK LOKOMOTOR DENGAN UNSUR KEBUGARAN JASMANI ANAK
Tujuan Permainan
Permainan yang menjadi solusi dalam kurangnya stimulasi gerak lokomotor dengan unsur kebugaran jasmani anak khususnya pada anak usia 5 – 6 Tahun karena dalam permainan ini mengandalkan gerakan tubuh yang gesit, kuat, seimbang, lincah, dan memiliki daya tahan tubuh yang baik.
Spesifikasi Produk
- Permainan ini memiliki 5 pos atau aktivitas yang setiap pos atau aktivitas mewakili satu stimulasi gerak lokomotor dengan unsur kebugaran jasmani. Setiap pos atau aktivitas akan memiliki alat peraga yang mendukung seperti 3 pasang (kaki kanan-kiri) pijakan kaki pada pos 1 yang terbuat dari gambar jejak kaki di atas potongan kardus ukuran 30 cm x 21 cm, 2 gapura kecil (gate) dengan ukuran tinggi 70 cm dan lebar 80 cm pada pos 2 yang terbuat dari kayu ringan, 2 pijakan papan kotak dengan ukuran 28 cm x 20 cm cm pada pos 3 yang terbuat dari kotak kayu ringan, dan 2 bendera merah, 2 bendera hijau, 2 bendera hitam kecil dengan ukuran tinggi 20cm, serta tempat bendera yang terbuat dari pipa pada pos 4.
- Konsep permainan yang merujuk pada permainan Ninja Warrior Sasuke di televisi, dimana pemain akan menekan bel selesai misi, maka permainan yang dikembangkan Peneliti juga terdapat bel finish sebagai tanda selesainya bermain pada anak yang terbuat dari pipa dengan hiasan bunga matahari dengan tinggi bel 30 cm.
Langkah – Langkah Permainan
1.Pos/aktivitas 1: melompat sesuai bentuk dan arah kaki untuk menstimulasi gerakan melompat dengan unsur kelincahan. Bahan alat peraga permainan menggunakan gambar jejak kaki dari kardus yang dilapisi plastik bening. Anak melompat menggunakan sepatu ataupun tidak.
2. Pos 2 : merangkak melewati gate untuk menstimulasi gerak merangkak dengan unsur kekuatan otot tangan dan kaki menopang tubuh. Bahan alat peraga permainan (gate) menggunakan kayu ringan yang telah ‘diamplas’ dan dicat dengan sistem bongkar pasang, sehingga dapat diringkas kembali jika selesai digunakan. Anak merangkak melewati 2 gate tersebut dengan beralaskan spanduk untuk memberi keamanan dan kenyamanan telapak dan lutut anak ketika merangkak.
3. Pos 3 : berjalan di atas 2 papan titian dengan cara estafet untuk menstimulasi gerakan lokomotor berjalan dengan unsur keseimbangan. Bahan alat peraga permainan (papan titian) menggunakan kayu ringan dan triplek berbentuk persegi dengan ukuran 30 cm x 30 cm dan ketinggian 4 cm. Anak akan berjalan melalui 2 papan tersebut secara estafet, artinya anak memindahkan ke depan 2 papan tersebut untuk bisa berjalan menuju tujuan dan anak berusahan untuk tidak terjatuh ketika memutar badan untuk mengambil papan di belakannya untuk dipindahkan di depannya.
4. Pos 4 : lari bolak-balik memindahkan bendera untuk menstimulasi daya tahan kardiovaskuler. Bahan alat peraga permainan yaitu 3 bendera merah, 3 bendera hijau, dan 3 bendera hitam. Kemudian bendera tersebut dimasukkan pada tempat yang disediakan dengan bentuk tabung yang terbuat dari pipa dengan diameter 4 cm dengan jumlah 3 buah dalam satu tempat. Anak memasukkan pada tempat bendera dengan cara lari bolak-balik dari tempat bendera dikumpulkan menuju tempat bendera tabung, sehingga anak mengambil satu per satu dan menempatkannya sesuai instruksi yaitu seusai warna tempatnya.
5. Pos 5 : lari menuju tombol finish untuk menstimulasi gerak lokomotor lari dengan unsur kebugaran kecepatan. Anak harus berlari menuju tombol finish dengan jarak kurang lebih 3 meter.
Identitas Pengembang
- Nama : Yosephine Endah Sulistyowati
- Angkatan : 2019
- Prodi : PG PAUD UM